Pernah nonton film "Meteor Garden"? Inget Teng Tang Jing, kakak2 yang disukain sama We Zei Lei?
Ada sebuah adegan dimana waktu itu Teng Tang Jing lagi make sepatu yang elegan dan mewah,dia bilang ke Shan Cai kalo "Sepatu yang bagus akan mengantarkan kita ke tempat2 yang bagus juga".
Sisi Positifnya,, seenggaknya cewek pendengar kata2 ini akan mulai memperhatikan sepatu nya dan ga make sepatu butut nan dekil dengan cueknya kemana pun dia pergi.
Tapi ada yang berpikiran seperti ini :
'Saat ngeliat kebawah, terlihat olehnya sepatunya yang udah usang dan dekil, benang2 dipinggir ada yang lepas, dan ada bagian yang sedikit robek. Dia bukan orang miskin,dia punya tas dan baju2 yang lumayan bagus, punya rumah yang hangat. Jadi apa yang dia pikirin?
Adalah untuk selalu nginget perjuangannya. Sepatu itu yang mengantarkannya berpanas2 mencari sponsor untuk kegiatan BEM, menemani kelas kuliahnya yang melelahkan,sepatu yang ia beli dengan uang ayahnya, dan yang selalu mengingatkannya pada anak2 yang tidak memakai sepatu di sekolahan, juga mengingatkannya pada filem anak miskin di daerah timur tengah yang harus gantian sepatu sama adeknya, trus anak itu ikut lomba lari dimana juara tiga nya dapet hadiah sepatu baru.
Sepatu yang ia harap suatu saat nanti akan membuatnya mengingat masa2 susahnya, supaya di masa suksesnya ia tidak mudah menghabiskan uangnya untuk sepasang sepatu mahal
Tidak ada komentar:
Posting Komentar